Jude Bellingham Resmi Gabung Real Madrid

Penulis: Sopan Arman Inggara , Ilustrasi: Jurnalis
Rabu 14 Juni 2023 21:13 WIB
REAL Madrid resmi mengumumkan kepindahan Jude Bellingham dari Borussia Dortmund. Itu diketahui dari Instagram resmi Real Madrid, @realmadrid.
 
BACA JUGA: Profil Pemain Keturunan Indonesia Ilias Alhaft

 
Dalam unggahannya, Real Madrid mengabarkan jika pemain asal Inggris itu bakal diikat selama enam musim. Namun, untuk perkenalan pemain, baru akan dilakukan besok, Kamis 15 Juni 2023 waktu setempat.
 
“Rilis resmi. Real Madrid dan Borussia Dortmund telah menyepakati transfer pemain Jude Bellingham,” tulis Real Madrid, dikutip Rabu (14/6/2023).
 
BACA JUGA: 5 Perempuan Supercantik yang Pernah Jadi Kekasih Valentino Rossi

 
“Dia (Bellingham) akan tetap terhubung dengan klub selama enam musim ke depan,” timpal pernyataan Real Madrid.
 
Sebelumnya, isu kepindahan Jude Bellingham sudah santer terdengar. Bahkan, Borussia Dortmund sudah membocorkan mahar dari Real Madrid untuk menebus wonderkid Inggris tersebut.
 
BACA JUGA: Mantan Pemilik AC Milan Silvio Berlusconi Meninggal di Usia 86 Tahun

 
Borussia Dortmund mengatakan bahwa pemain terbaik Liga Jerman 2022-2023 tersebut akan hengkang dengan mahar transfer 103 juta euro atau setara dengan Rp1,6 triliun. Selain itu, ada bonus senilai 30 persen dari nilai transfer 103 juta euro tersebut.
 
Selengkapnya simak infografis okezone ya!
 
LIHAT JUGA: Siap-Siap! Pendaftaran CPNS 2023 Dibuka September