Fakta-Fakta Ghisca Debora Aritonang, Penipu Tiket Konser Coldplay

Penulis: Ahmad Dani Faisal , Ilustrasi: Jurnalis
Selasa 21 November 2023 10:06 WIB
Polisi mengamankan tersangka yang menipu para reseller tiket konser Coldplay, Ghisca Debora Aritona atau GDA (19). Konser Coldplay sebelumnya telah digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Rabu (15/11/2023).
 
Baca juga: 4 Fakta Konser Coldplay Beri Dampak Besar pada Ekonomi RI
 
Dari keterangan polisi, GDA menipu sebanyak 2.268 tiket dengan total kerugian korban mencapai Rp5,1 miliar. Hal tersebut sesuai dengan enam laporan korban yang merasa dirugikan karena perbuatan GDA.
 
Baca juga: Rekayasa Lalu Lintas saat Konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno
 
"Bahwa tanggal 13 November salah satu pelapor membawa saudara Giska Debora Aritona atau GDA (19) ke Polres Jakpus pada saat itu kami masih melakukan mediasi antara pelapor dengan terlapor sampai kemudian pelapor membuat laporan polisi," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro di Polres Metro Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).
 
 
 
Selengkapnya simak dalam Infografis.